Kamis, 12 Februari 2015

Social Media : Warga.Id

Warga.id adalah sosial media buatan Indonesia asli. Merupakan akronim dari Warga Indonesia. Media sosial ini mengusung tema jurnalisme warga (citizen journalism) yang artinya setiap warga dapat memberikan informasi satu sama lainnya melalui foto, video, portal, petisi dan lain-lainnya yang sudah disediakan di Warga.id tersebut.
Warga.Id didirikan tahun 2014 oleh Nasyith Majidi karena keglisahan sosialnya melihat bangsa Indonesia yang besar ini tidak memiliki media sosial sendiri dan hanya menjadi konsumen fanatik dari produk-produk luar. Ia dibantu oleh irfan Dedy kemudian merumuskan untuk membuat sebuah media komunikasi lokal yang dapat menghubungkan antara warga dengan warga, maupun antara warga dengan pemerintah.
Warga.Id mempunyai tagline yaitu, “ You are what you share. The more you share, the more you get! ”. Selain bertujuan agar setiap manusia bebas mengeluarkan ekspresi dan perasaannya dengan bertanggung jawab terhadap segala postingannya, Warga.id juga bertujuan menjadi penghubung antar warga dunia dengan memberi keleluasaan anggota untuk berbagi, sehingga siapapun bisa melihat posting materi informasi satu sama lainnya. Semangat saling berbagi inilah budaya yang sedang di bangun oleh Warga.id, untuk bisa memahami dan menghayati keindahan kebhinekaan. Tak hanya terbatas antar suku di Indonesia, tetapi juga bangsa di belahan bumi lainnya. Kepedulian sosial, pikiran cerdas, karya foto, atau kegelisahan politik warga, bisa diekspresikan di sini dalam berbagai media ekspresi.
            Cara bergabung di Warga.Id sama dengan cara bergabung di media sosial lainnya yaitu dengan memasukkan alamat email kita. Bedanya di warga.Id juga ada isian Kecamatannya, isian ini digunakan untuk mengetahui siapa saja yang sudah bergabung di Warga.id di kecamatan kita tersebut. Tampilan jika kita ingin bergabung dengan Warga.id. 






Setelah bergabung dengan Warga.id Maka Tampilan Beranda akan muncul. Seperti inilah tampilan Beranda Warga.id :


Fitur di Warga.id sebagai berikut :

Beranda : berisi postingin dari semua anggota Warga.id. Semua postingan akan ditampilkan pada beranda ini seperti : mengubah foto profil, menulis blog, berteman dengan teman baru, atau sekedar menulis status. Tidak hanya postingan kita yang ditampilkan tetapi postingan orang lain juga ditampilkan pada beranda kita, dan sebaliknya postingan kita juga akan ditampilkan pada beranda orang lain tersebut. Tapi kita bisa juga memilih siapa saja yang bisa melihat postingan kita dengan cara memilih gambar gembok. Tampilan gembok saat ingin menulis status.

Foto : berisi postingan foto dari semua anggota Warga.id. Pada fitur Foto ini hanya ditampilkan foto-foto yang diposting.

Halaman : berisi bermacam-macam grup seperti : komunitas yang memiliki hobi yang sama, fansclub bola, grup sekolah, dan sebagainya.

Blog : berisi postingan tulisan seperti menulis blog. Kita dapat menulis berbagai macam tulisan di fitur ini baik itu curhatan kita atau tips-tips sesuatu dan sebagainya.

Forum : berupa ruang diskusi, biasanya berisi kumpulan / sekelompok orang yang membahas masalah dengan tujuan yang sama. Di forum ini kita dapat berdiskusi tentang segala topik seperti permasalahan Negara baik itu tentang sosial, politik, ekonomi ataupun budaya. Bisa juga obrolan ringan tentang pelajaran sekolah, hobi, musik dan juga film.

Draw : berisi kumpulan gambar yang di posting. Berbeda dengan fitur foto, gambar pada fitur draw ini dibuat sendiri oleh penggunanya dengan memilih draw pada samping kanan layar dengan nama "draw now".

W-Connect : berisi daftar nama teman kita di Warga.id dan juga daftar nama warga yang sudah bergabung dengan Warga.id. Dengan fitur ini kita juga dapat mengundang teman kita untuk bergabung di Warga.id melalui koneksi facebook dan juga menuliskan alamat email teman yang dituju. Dari menu klik pilihan "undang via email atau undang via facebook".

W-Fun : berupa hiburan yang disediakan oleh Warga.id. Didalam fitur ini kita dapat mendengarkan lagu, menonton video yang dipost oleh user lain, mengetahui film yang sedang diputar di bioskop dan juga terdapat games yang dapat kita mainkan. 

W-Act : berisi polling, petisi, kuis dan kontes yang dapat kita ikuti. Polling di fitur ini semacam kuisioner yang isinya pendapat kita tentang suatu hal. Kuis di fitur ini berisi soal-soal dari user lain, soal-soal yang diberikan ada yang berupa soal informasi, ada juga yang berupa soal hiburan semata. Sedangkan kontes di fitur ini berisi kontes yang dapat kita ikuti, terdapat hadiah menarik jika kita berhasil menjadi juara dalam kontes-kontes tersebut.

W-Biz : digunakan untuk kegiatan bisnis. Anda dapat melakukan transaksi jual beli disini. Fitur ini memudahkan penjual dan pembeli untuk berinteraksi dengan pesan ataupun dengan aplikasi chat yang terintegrasi dalam Warga.id.

         Fitur-fitur warga.id akan terus dikembangkan sehingga setiap warga yang tergabung, akan menjadi Jurnalis Warga yang bisa mengekspresikan semua perasaan, pikiran, dan rencana-rencana hebatnya. Di warga.id setiap anggota adalah warga dunia yang sedang berbagi dengan warga lainnya.
Perbedaan Warga.id dengan Media sosial lainnya adalah pada Warga.id ada portal berita yang tidak dimiliki oleh media sosial lain. Di Warga.id kita dapat berinteraksi satu sama lain tanpa harus berteman terlebih dahulu. Pada media sosial lain, beranda hanya berisi aktivitas kita dan user yang sudah berteman dengan kita, tetapi pada Warga.id semua aktivitas user lain akan di tampilkan pada beranda kita. Begitu juga aktivitas kita akan ditampilkan pada user lain tersebut. Hanya di Warga.id, setiap kita menulis blog dan juga forum kita akan mendapat poin yang nantinya bisa ditukar dengan hadiah dari Warga.id.

Kelebihan Warga.id :
·         Terdapat portal berita.
·         Meningkatkan kreativitas kita dalam menulis.
·    Menyediakan hadiah untuk user yang aktif karena akan diberikan poin setiap kita menulis blog maupun forum.
·         Bisa digunakan untuk menambah teman.


Sumber :



1 komentar: